Bogor RayaKota BogorPolitik

PKB Tunjuk Rayendra Sebagai Bacawalkot Bogor

dr Rayendra bersama jajaran PKB Kota Bogor saat menyerahkan formulir pendaftaran Bacawalkot Bogor beberapa waktu lalu.
dr Rayendra bersama jajaran PKB Kota Bogor saat menyerahkan formulir pendaftaran Bacawalkot Bogor beberapa waktu lalu.
BogorInNews – DPP PKB secara resmi telah mengeluarkan rekomendasi Bakal Calon Kepala Daerah (Bacakada) untuk 65 kab/kota. Salah satu dari 65 Bacakada itu ada nama Dr Raendi Rayendra sebagai bacakada Kota Bogor dari PKB.
Rekomendasi ini langsung dibacakan ketua desk pilkada DPP PKB Dr Halim Iskandar.  Turunnya rekomendasi bacakada untuk Rayendra dari pkb ini membuat peta politik di Kota Bogor semakin dinamis, dalam waktu dekat akan mulai terang benderang peta politik kota hujan.
Ketua PKB Kota Bogor, Dewi Fatimah mengatakan, bahwa rekomendasi tahap pertama untuk Rayendra merupakan keputusan DPP PKB, pihaknya tentu akan mengawal keputusan ini.
“Insya Allah pilihan kepada Rayendra adalah yang terbaik hasil analisa desk pilkada PKB. Untuk itu kami akan segera sosialisasikan hasil rekomendasi ini kepada jajaran pengurus sampai tingkat bawah,” ungkap Dewi kepada awak media pada Kamis 30 Mei 2024.
Dewi memaparkan, secara umum, turunnya rekomendasi bacakada PKB untuk Rayendra ini disambut positif oleh para anggota DPRD Kota Bogor dari PKB.
Sementara itu, Anggota DPRD Kota Bogor, Hj. Lusiana Nurissiyadah menyambut baik turunnya rekom kepada Rayendra ini. Pilihan ke Rayendra ini sudah sangat tepat, profil dan kompetensi sangat cocok untuk menjadi Wali Kota Bogor.
“Kami sebagai kader PKB akan all out untuk memenangkan Rayendra. Ini kesempatan bagi PKB untuk memperjuangkan, agenda perjuangan partai secara maksimal. Maka dari itu kami dan kader-kader PKB dibawah akan mengawal serius rekomendasi untuk rayendra ini sampai menang pilkada” terangnya.
Sementara itu, pengurus DPC PKB Kota Bogor, M Faisal juga menyambut baik turunnya rekomendasi untuk dokter Rayendra.
“Ini sebuah kebanggaan sekaligus tantangan bagaiman PKB dalam Pilkada kali ini menang. Kami akan mendukung penuh pencalonan dokter Rayendra ini,” pungkasnya. (NDI)
Exit mobile version